Senin, 27 Februari 2012
BELAJAR BERSYUKUR DAN MENGURANGI KELUHA
Assalammualakum Wr Wb..
Apa pentingnya udara
bagi kehidupan kita?
Tutuplah hidung kita dan
mulut kita, hitung
semenit atau dua menit,
saat itulah kita
mengetahui betapa
pentingnya udara bagi
hidup kita, karena udara
mengandung oksigen
yang kita butuhkan.
Kita tahu bahwa atas
kehendak ALLAH
Subhanahu wa Ta'ala,
tanpa udara semua
manusia akan mati dalam
beberapa menit saja,
begitu pula dengan
hewan yang menghirup
udara.
Sedangkan nikmat ALLAH
yang dikaruniakan-NYA
kepada kita bukan hanya
udara. Mata bisa melihat.
Mulut bisa bicara. Telinga
bisa mendengar, kaki
untuk berjalan, dan tidak
hanya itu, Subhanallah..
tak kan terhitung nikmat
ALLAH yang dilimpahkan
kepada mahluk-NYA.
Dengan kita sadari
ataupun tidak. Dan
semua akan dimintai
pertanggungjawaban.
Maka, apakah masih
malas bagi kita untuk
bersyukur kepada
ALLAH? Masih gemar
mengeluh begini dan
begitu? Bisakah kita tidak
mengeluh untuk
beberapa jam saja?
Mari kita renungkan..
Semoga ALLAH
menuntun kita semua
untuk menjadi hamba-
NYA yang pandai
bersyukur. InsyaALLAH..
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar